Noda pada Wallpaper

Bila dinding rumah anda menggunakan wallpaper, bersihkan setiap noda dengan setip putih.

Bila tak mau hilang, buat larutan baking soda dan sedikit air. Lalu gosokkan ke noda. Setelah itu, bersihkan dengan spons bersih.

Atau ambil satu sendok makan maizena, campurkan dengan sedikit air. Oleskan larutan ini ke noda dan diamkan sampai kering. Setelah itu gosok dengan sikat gigi halus atau lap basah.

Coretan Crayon pada Wallpaper

Kalau nodanya berupa crayon, coba gosok dengan sabut stainless steel (bisa dibeli di pasar swalayan) yang diberi bubuk deterjen. Gosok perlahan-lahan. Akhirnya, bilas dengan lap basah sampai sisa sabunnya hilang.

Cara lain dengan memberi sedikit baking soda pada lap basah lalu gosokkan ke wallpaper. Kemudian bilas dengan lap basah.

0 komentar: