Membersihkan Termos

Termos yang sudah lama digunakan, perlu dibersihkan. Caranya, isi 3/4 termos dengan air hangat dan 1 sendok teh soda bikarbonat. Tutup dan kocok perlahan-lahan. Setelah itu, buang airnya. Selanjutnya bilas sampai benar-benar bersih. Keringkan.

Atau masukkan segenggam beras ke dalam termos, lalu isi air panas secukupnya. Kocok termos peralahan-lahan, lalu buang isinya. Setelah itu, cuci termos dengan air besih. Biasanya bau akan hilang.

Sedangkan untuk menghilangkan bau termos baru bisa dengan mengisinya dengan air kopi.

1 komentar:

wisnuGUNDUL said...

makasih infonya qt cb tar ya,termos q bau apek padahal msh baru.